Kabag Sumda Ajak Warga Waspadai Penyebaran Berita Hoax

Polres Sukoharjo – Kabag Sumda Polres Sukoharjo Kompol Basirun bersama anggota Polsek Gatak melakukan sholat subuh berjamaah di Masjid Wisanggeni Dukuh Mulyosari, Desa Trangsan, Kecamatan Gatak, Sukoharjo, Senin (02/04/2018) dinihari.

Sholat Subuh berjamaah dilaksanakan Polres Sukoharjo bersama Polsek Gatak dalam rangka untuk mengajak masyarakat dan para jamaah yang hadir untuk menjaga kerukunan antar warga jelang pelaksanaan Pilgub tahun 2018.

Kompol Basirun mewakili Kapolres Sukoharjo AKBP Iwan Saktiadi saat memberikan ceramah mengatakan, tahun ini adalah tahun politik dimana sebentar lagi akan dilaksanakan pemilukada dan di wilayah kita akan dilakukan pemilihan gubernur jawa tengah.

Menurut Kompol Basirun, tahun politik biasanya banyak dimanfaatkan oleh orang orang yang ingin merusak persatuan dan kesatuan bangsa indonesia untuk kepentingan pribadinya. Berbagai cara mereka lakukan salah satunya dengan menyebar luaskan berita bohong atau Hoax kepada masyarakat, dimana isi dari berita bohong itu adalah kata kata untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa indonesia.

“Jangan percaya dengan berita hoaxs, rosulullah mengatakan kalau kita mendapat berita yang tidak benar atau bohong kita harus bertabayun, kalau kita mendapat berita dari medsos yang belum jelas kebenarannya jangan langsung di share, nanti akan menjadi fitnah,” kata Kompol Basirun.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.