Terlindas Truk, Seorang Pelajar SMP Meninggal di Tempat

Polres Sukoharjo – Seorang pelajar SMP kelas dua yang bernama Elia Mei Mahanani (13) warga Karangasem, Kecamatan Bulu meninggal dunia di lokasi kejadian paska mengalami kecelakaan di Jalan Raya Tawangsari – Bulu, tepatnya depan Mushola Abarokah Desa Gentan, Kecamatan Bulu, Selasa (01/10/2019).

Kecelakaan ini melibatkan dua sepeda motor yakni Yamaha Mio Nopol AD 4715 EY, sepeda motor Honda Grand Nopol AD 5579 AK dan truk pengangkut telur Nopol AG 9618 UP. Peristiwa tersebut terjadi sekitar Pukul 13.00 WIB.

Kanit Laka Lantas Polres Sukoharjo, Iptu Jaelani menuturkan, kecelakaan bermula dari sepeda motor Honda Grand yang dikendarai Muhammad Bima Arya (13) teman korban berjalan dari arah barat ke timur. Sedangkan sepeda Yamaha Mio yang dibawa korban berjalan searah di belakangnya. Sementara truk yang dikemudikan Andika (36) warga Blitar melaju dari arah berlawanan atau dari arah timur ke barat.

Sesampainya di lokasi kecelakaan korban bermaksud mendahului motor temannya. Karena terlalu mepet akhirnya kedua motor tersebut bersrempetan. Sehingga sepeda motor yang dibawa korban oleng ke kanan dan akhirnya menabrak truk yang melaju dari arah berlawanan.

Akibat kejadian tersebut, korban meninggal di lokasi kejadian lantaran terlindas roda truk bagian depan. Sedangkan kondisi pengendara Honda Grand hanya mengalami luka ringan dan sudah dilarikan ke Puskesmas Bulu.

Usai kejadian, ketiga kendaraan langsung diamankan petugas Kepolisian di unit lantas Polsek Tawangsari sebagai barang bukti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.