Sinergitas TNI / Polri Jaga Kondusifitas Kamtibmas Wilayah Gatak Sukoharjo, Lakukan Patroli
Polres Sukoharjo – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah kecamatan Gatak sukoharjo, Bhabinkamtibmas sambangi tempat Obvit, Tempat Ibadah dan pemukiman Penduduk Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo. Rabu. (13/06/2018)
Kegiatan tersebut, dalam rangka antisipasi terjadi gangguan kamtibmas ditempat ibadah khususnya di Gereja-gereja oleh kelompok tertentu, menjelang lebaran 1439 H, diwilayah hukum Polsek Gatak, dimana letak bangunan gereja persis di depan Mapolsek Gatak serta dipinggir jalan raya yang menghubungkan antara wilayah Gatak dengan Baki kabupaten sukoharjo, kata Kapolsek Gatak Akp.Yulianto.SH.MH, saat di depan GKJ Blimbing Gatak.
Pasar tradisional tanjungrejo Blimbing Gatak tidak luput dari patroli kali ini, juga menjadi sasaran patroli maupun untuk mengantisipasi terjadi tindak pidana (copet,jambret, curanmor (3C) menjelang lebaran (H-2) tandasnya
Kegiatan yang dilakukan oleh Kapolsek Gatak AKP Yulianto.SH.MH merupakan bentuk sinergitas TNI Polri Kecamatan Gatak Kab.Sukoharjo untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat berbelanja dipasar untuk memenuhi kebutuhan baik untuk sehari-hari maupun menjelang Lebaran yang tidak lama lagi untuk umat muslim akan menyambut di hari Kemenangan (Lebaran) yang terlebih dahulu menjalani puasa Ramadhon.
Pungkasnya.