Polsek Gatak Bantu Evakuasi KBM Laka Tunggal di Wilayah Gatak
Polres Sukoharjo – Polsek Gatak Resor Sukoharjo bantu Evakuasi laka tungga KBM menabrak Pohon di Timur Kantor tepatnya di Dukuh Tempel Rt.01 Rw.05 Desa Blimbing Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo. Senin.06/08/2018. Pagi.
Kepala Sentra Kepolisian Masyarakat Polsek Gatak Resor Sukoharjo Aiptu Puryanto beserta 2 anggota membantu Evakuasi Kendaraan Bermotor yang mengalami laka tunggal menabrak Pohon di Timur Kantor Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo.
Sebab-sebab kejadian sewaktu Kbm Mazda Pick Up Nopol BP-8512-DF yang dikemudikan Sdra Subarjo umur 50 tahun almt Ngaru aru Cikalan Rt.01 Rw.01 Banyudono Kabupaten Boyolali berjalan dari arah kebarat, sampai di Tempat kejadian perkara pengemudi tidak mengetahui ada tumpukan matrial untuk perbaikan talut bahu jalan kemudian oleng dan.menabrak pohon dan masuk ke persawahan.
Akibat kejadian 1 orang Luka Ringan atas nama korban Subarjo pengemudi Kbm, kemudian petugas Polsek Gatak menghubungi Pos Lantas Kartasura dan menghubungi Derek.
Terang Kspk Aiptu Puryanto.
Disela- sela kejadian Korban Atas nama Bp.Subarjo mengucapkan Banyak-banyak terima kasih kepada Kapolsek Gatak Resor Sukoharjo yang telah membantu kami dalam evakuasi kejadian yang kami alami.