Polisi Peduli, Kapolsek Nguter Bantu Warga yang Rumahnya Roboh

Polres Sukoharjo – Kapolsek Nguter Resor Sukoharjo Polda Jateng AKP Didik Noertjahjo, S.H. bersama 14 anggotanya membantu kerja bakti mendirikan rumah warga yang roboh, serta memberikan bantuan material semen 10 sak dan sembako, Jum’at(16/02/2018).

Kerja bakti ini dilakukan pada rumah milik Lilik Sumadi (48) warga Dukuh Ngrombot RT 01 RW 06 Desa Gupit Kecamatan Nguter.

Dalam kerja bakti ini, jajaran Polsek Nguter juga dibantu oleh anggota TNI dari Koramil Nguter sebanyak 2 personil dan perangkat desa dan warga masyarakat sekitar rumah Lilik. Saat penyerahan bantuan ini langsung diterima oleh Bapak Lilik Sumadi.

Kapolsek Nguter AKP Didik Noertjahjo mengatakan inilah sikap kami terhadap warga yang mengalami musibah, semoga apa yang kami berikan ini dapat bermanfaat untuk keluarga bapak Lilik.

” Hanya ini yang bisa kami bantu, tenaga dan material,” ucap AKP Didik Noertjahjo.

Sementara itu, Lilik Sumadi saat dikonfirmasi mengucapkan terima kasih atas semua bantuan yang diberikan oleh Kapolsek dan jajarannya, semoga ini menjadi amal baik dan dicatat oleh Allah SWT dan menjadi pahala yang barokah, amin, ucap Lilik.

(Humas Polsek Nguter)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.