Polisi Bulu ini Ingatkan Konsumen saat Lakukan Pengamanan di Toko Emas

Polres Sukoharjo – Brigadir Partomo memberikan himbauan kamtibmas kepada konsumen Toko Emas Sahabat, yang berada di depan Pasar Tradisional  Kecamatan Bulu saat melakukan pengamanan, Minggu (04/03/2018)

Brigadir Partomo mengingatkan kepada konsumen seorang ibu paro baya warga desa bulu, usai transaksi uang hasil penjualan perhiasannya di toko emas sahabat, agar berhati-hati saat membawa uangnya terhadap pelaku copet/jambret untuk beraksi.

Partomo menjelaskan bahwa terjadinya suatu tindak pidana ada dua unsur yakni “Niat dan Kesempatan”, jelasnya.

Oleh karena itu, imbuh dia, dari dua unsur tersebut agar betul-betul menjadi perhatian bagi masyarakat. Dengan tidak memberikan dua hal tersebut, bisa mempersempit ruang gerak para pelaku kejahatan, pungkasnya

(Humas Polsek Bulu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.