Kapolsek Baki Ajak Anggota Layanani Masyarakat Dengan Baik
Kapolsek Baki Sukoharjo:
Tribratanews.jateng.polri.go.id, Sukoharjo – Selaku pejabat baru di Polsek Baki, Kapolsek Baki Polres Sukoharjo, AKP Sunarto memberikan arahan kepada anggota Polsek Baki untuk tetap memberikan pelayan terbaik terhadap masyarakat. Arahan diberikan saat memimpin apel pagi di halaman Mapolsek Baki, Kamis (19/04/2018) pagi.
Dalam arahannya Kapolsek Baki mengajak kepada seluruh personil Polsek Baki pengemban fungsi kepolisian agar dalam pelaksanaan tugas melayani masyarakat, tetap sesuai standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku di lingkungan Polri.
“Semua fungsi kepolisian diharapkan dapat melaksanakan tugas lebih kompak dan solid sehingga permasalahan ataupun tugas yang kita emban dapat kita laksanakan dengan ringan berkat kerja sama saling mendukung antar fungsi kepolisian guna mewujudkan pelayanan masyarakat yang prima,” ucap AKP Sunarto yang baru dilantik menjadi Kapolsek Baki pada Rabu (18/04/2018).
Sebagai pejabat baru, AKP Sunarto mohon dukungan kepada seluruh anggota untuk bersama melaksanakan tugas sesuai bidang tugas masing-masing sehingga apa yang menjadi harapan masyarakat dapat kita laksana dan terpenuhi.
“Jangan lakukan tindakan yang menciderai ataupun menyakiti rakyat,” pungkasnya.
(Humas Polsek Baki)