Kanit Binmas Polsek Nguter Sukoharjo Sosialisasikan Penerimaan Polri Di Sekolah-sekolah

Polres Sukoharjo – Polsek Nguter Resor Sukoharjo Polda Jateng melalui Kanit Binmas, Ipda Ibnu Hartanto, S.H. mensosialisasikan penerimaan anggota Polri tahun 2018 kepada pelajar. Sosialisasi dilakukan dengan menyambangi SMK Muhammadiyah 2 Nguter, Rabu (28/03/2018).

Dihadapan puluhan pelajar, Ipda Ibnu menyampaikan informasi tentang adanya rekruitmen penerimaan anggota Polri. Penerimaan diselenggarakan melalui tiga jalur, yakni Taruna Akademi Kepolisian (Akpol), Bintara Polri, dan Tamtama.

Selain itu, Ipda Ibu juga menegaskan bahwa pelaksanaan rekruitmen tidak dipungut biaya apapun alias gratis. Oleh karena itu, apabila ada pelajar yang berminat untuk bergabung menjadi anggota Polri, Ipda Ibu menghimbau agar segera mendaftar.

“Pendaftaran Taruna Akpol, Bintara Polri dan Tamtama dimulai dari 26 Maret – 11 April 2018. Informasi lebih lanjut dapat dilihat melalui situs penerimaan.polri.go.id,” ungkap Ipda Ibnu.

Lebih jauh, Ipda Ibu juga menghimbau kepada pelajar yang ingin mengikuti seleksi penerimaan anggota Polri untuk menyiapkan diri. “Persiapkan fisik, kesehatan, mental, psikis,dan akademis serta penuhi persyaratan pendaftarannya,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.