Cegah Penipuan, Polsek Bendosari Pantau Mesin ATM

Tribratanews.sukoharjo.jateng.polri.go.id, Sukoharjo – Guna mengantisipasi terjadinya penipuan dan kejahatan saat transaksi di mesin ATM (Anjungan Tunai Mandiri), Kepolisian Sektor Bendosari menyambangi sejumlah mesin ATM di wilayah Kecamatan Bendosari, Kamis (09/11/2017).

Sambang kali ini dipimpin oleh Iptu Suraji Wakapolsek Bendosari beserta 5 anggotanya.

Iptu Suraji mengatakan, pengecekan mesin ATM dilakukan untuk memastikan bahwa di dalam ruang maupun sekitar mesin ATM tersebut dipastikan tidak ada nomor Call Center lain selain nomor Call Center yang resmi dari pihak kantor Bank yang menyediakan mesin ATM tersebut.

” Dari hasil, pengecekan disejumlah ATM, petugas tidak mendapati nomor call center lain selain call center resmi dari Bank,” kata Suraji.

 

Lebih lanjut, Suraji menambahkan hal ini dilakukan untuk menghindari penipuan lewat nomor Call Center palsu apabila pengguna ATM saat melakukan transaksi mengalami trouble atau gangguan, seperti kartu ATM yang tertelan atau melakukan kegagalan transaksi.

” Kami menghimbau kepada masyarakat agar lebih waspada dan berhati hati dengan berbagai macam penipuan lewat ATM,” pungkasnya.

(Humas Polsek Bendosari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.