15 Personil Polsek Grogol, Amankan Perayaan HUT Komunitas Honda Genio

Polres Sukoharjo – Honda Civic Genio keluaran tahun 1992-1995 rupanya masih punya banyak penggemar, terbukti komunitas mereka masih eksis mengadakan berbagai kegiatan seperti kegiatan HUT ke 6 Komunitas Civic Genio. Perayaan ulang tahun dilakukan di halaman Sentra Niaga Solo Baru, Grogol, Sukoharjo, Minggu (18/02/2018).

Lebih dari 200 mobil berjejer dihalaman Sentra Niaga Desa Grogol Kecamatan Grogol Kabupaten Sukoharjo. Untuk mengamankan jalanya kegiatan Kapolsek Grogol AKP Dany Herlambang menuturkan, bahwa pihaknya menerjunkan 15 personilnya.

Ketua Komonitas Zainal N saat ditemui mengatakan, HUT ini dilaksanaka setiap tahun sekali dan diikuti oleh anggota komunitas dari berbagai daerah antara lain Surabaya, Semarang dan dari Wilayah Solo Raya.

“Acara ini bertujuan untuk lebih pada rasa persaudaraan, hubungan sosial yang tinggi, dan menjalin kerja sama dengan beberapa bengkel untuk memberi kemudahan jika sewaktu-waktu butuh perbaikan,” kata Ketua Komunitas Zainal.

Kapolsek Grogol AKP Dani Herlambang Sp MH juga memberikan imbauan kepada peserta untuk selalu menjaga ketertiban dan kondusifitas serta tidak membawa miras. “Acara ini dihibur Orkes dandut maka dari itu kami menurunkan beberapa personil pam guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” tegasnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.