Sasar Pos Kamling, Polisi Bulu Sukoharjo Patroli di Kedungsono

Tribratanews.sukoharjo.jateng.polri.go. id – Sukoharjo – Pos Kamling Dukuh Malangan RT 01 RW 06 Desa Kedungsono Bulu Sukoharjo disambangi Unit Patroli Polsek Bulu Resor Sukoharjo. Patroli dipimpin Aiptu Amat Supandi bersama Bhabinkamtibmas Desa Kedungsono, Brigadir Hari Setiawan dan anggota piket malam, Aiptu Bambang Agus Dwi Tristamto,  Sabtu (14/10/2017) malam.

Bhabinkamtibmas Desa Kedungsono, Brigadir Hari Setiawan mengungkapkan bahwa kegiatan Siskampling di Desa Kedungsono aktif dan kegiatan warga biasanya dimulai di pos kampling sebagai titik kumpul

“Walaupun bentuk bangunan yang tidak terlalu besar dan sederhana, kontruksi bangunan terdiri dari kayu dan bambu, namun bangunan pos kamling ini merupakan titik kumpul bagi warga Dukuh Malangan RT 01 RW 06 Desa Kedungsono untuk mengamankan wilayahnya, dimana pelaksanaan Siskamlingnya terbilang aktif, kata Brigadir Hari Setiawan (Bhabinkamtibmas)

“Hal itu menunjukan bahwa warga Dukuh Malangan Desa Kedungsono, telah sadar akan pentingnya keamanan,” ujarnya

Dilain kesempatan, Kapolsek Bulu, AKP Sarwoko melalui Ka SPKT III, Aiptu Amat Supandi menuturkan bahwa kegiatan patroli malam blue light ke pos-pos kamling dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Bulu Kabupaten Sukoharjo agar tetap kondusif.

“Terkait bangunan pos kamling memang sangat sederhana sekali, tapi kami salut dengan semangat warga yang tinggi untuk mengamankan lingkungannya secara aktif, tidak pandang usia yang tua dan muda, sama-sama punya tanggung jawab,”  tutur Amat Supandi.

“Hati – hati dan selalu waspada terhadap pelaku kejahatan, lakukan patroli keliling kampung, minimal dua kali untuk mengantisipasi pelaku kejahatan, pertanda kalau warga masih ada yang belum tidur,” himbau Amat Supandi kepada warga.

(Humas Polsek Bulu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.