Giat Gemma Ramadhan Bakti Sosial Bagi Ta’jil Polsek Nguter Bersama Bhayangkari
Polres Sukoharjo – Kapolsek Nguter AKP Banuari, Ibu Ketua ranting Bhayangkari bersama anggota Polri dan pengurus Bhayangkari ranting Polsek Nguter membagikan ratusan bingkisan ta’jil di depan Pasar Jamu Nguter, Sabtu, (09/06/2018) Pukul, 16.30 WIB.
Sebanyak 100 kotak makanan ringan di bagikan kepada kaum muslim yang melaksanakan ibadah dan masih dalam perjalanan saat menjelang buka puasa.
Kepala Kepolisian Sektor Nguter AKP Banuari yang didampingi Ibu ketua ranting Bhayangkari mengatakan, bahwa kegiatan pembagian ta’jil yang dilaksanakan bersama pengurus Bhayangkari ranting Polsek Nguter. Dalam rangka bulan suci ramadhan 1439 H, sekaligus menyambut HUT Bhayangkara ke-72 tahun 2018.
“Ta’jil diberikan kepada orang yang masih berada di jalan menjelang buka puasa,” kata AKP Banuari.
Ditambahkan oleh Kapolsek Nguter AKP Banuari bahwa selesai kegiatan pembagian ta’jil dilanjutkan acara berbuka puasa bersama yang diikuti oleh anggota Polsek dan Bhayangkari Ranting Nguter.