Cegah Isu Sara dan Hoax Jelang Pilkada Kanit Patroli Polsek Polokarto Sambangi Balai Desa
Polres Sukoharjo – Kanit Sabhara Polsek Polokarto Ipda Arif Setiawan melaksanakan sambang ke Balai Desa Kemasan,Polokarto,Sukoharjo , Kamis (15/02/18). Sambang yang dilakukannya kali ini untuk memberikan himbauan tentang isu sara dan berita Hoax yang akan santer terjadi saat menjelang pemilu.
Sebelumnya Kanit Patroli Polsek Polokarto Ipda Arif bersama dua melaksanakan patroli ke tempat obvit dan rawan gangguan kamtibmas guna mencegah dan mengantisipasi terjadinya segala bentuk gangguan kamtibmas terutama Curas, Curat dan Curanmor di wilayah Polsek Polokarto.
Selanjutnya pada kesempatan tersebut patroli menyambangi balai Desa Kemasan. Sebagai Kanit Patroli yang baru Ipda Arif memperkenalkan diri kepada para perangkat desa dan berdialogis menyampaikan pesan-pesan kamtibmas. Agar bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif. “Jangan mudah terpancing isu sara dan hoax jelang pilkada Jateng 2018, karena menjelang pilkada seperti ini isu sara dan berita hoax akan santer terjadi dan menyebar di kalangan masyarakat,” kata Ipda Arif.
” Monggo Pak…ajak warganya untuk selalu menjaga kamtibmas agar tetap kondusif sehingga semua kegiatan berjalan lancar, saat ini tahapan pilkada Jateng sudah dimulai. Jangan mudah terpancing isu-isu yang tidak benar apalagi mengenai isu sara yang sangat sensitif,” tutur Ipda Arif.
Ipda Arif juga menyampaikan berita hoax saat ini mudah tersebar kemana-mana, salah satunya lewat sosmed , mohon jangan mudah percaya dan cek kebenaranya dan jangan sampai kita ikut menyebarkan.