Sambangi Warga, Piket Patroli Polsek Bulu Ajak Sukseskan Pemilu 2019

Polres Sukoharjo, Bulu – Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, piket patroli Polsek Bulu Polres Sukoharjo intensif menggelar patroli pada jam rawan, kali petugas patroli di Dukuh Kepuh Desa Kunden, Sabtu (23/02).

Saat patroli, petugas bertemu dengan warga masyarakat yang sedang berkumpul. Aiptu Amat Supandi yang memimpin patroli menyampaikan agar ikut mensukseskan Pemilu 2019 .

” Gunakan hak pilih mu, jangan sampai golput, boleh beda pilihan asal jangan tawuran, jaga kerukunan,” kata Aiptu Amat Supandi.

Selain itu, Amat Supandi juga mengajak jangan terpengaruh berita hoax apalagi ikut menyebarkan, itu dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa, ucapnya.

” Yang penting dicek dulu beritanya, tyus kalau ada apa – apa laporkan kepada petugas kepolisian,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.