PPKM Level 4, Kapolres dan Okan Cornelius Berikan bantuan Sosial kepada Warga Bantaran Bengawan Solo
Sukoharjo – Penyaluran bantuan sosial selama penerapan PPKM Level 4 di Kabupaten Sukoharjo terus digencarkan, seperti kali ini Polres Sukoharjo dan Kodim 0726/Sukoharjo menggelar bakti sosial dengan menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat tepian sungai / bantaran sungai bengawan solo lebih tepatnya di Desa Laban Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo.
Pada Kesempatan kali ini, bantuan sosial juga berkerjasama dengan Artis Ibukota Okan Cornelius yang sekaligus pendiri Yayasan Yukata Peduli Bangsa/INOAC
Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan yang didampingi Dandim 0726/Sukoharjo atau yang mewakili mengungkapkan, Baksos kali ini kita bekerjasama dengan mas Okan Cornelius yang merupakan salahsatu pendiri Yukata Peduli Bangsa, serta bisa mendekatkan langsung kepada masyarakat terdampak Covid-19.
“ Untuk paket, kami dari Polres ada sekitar 150 Paket yang nantinya akan disalurkan kepada Satgas Jogo Tonggo Kecamatan Mojolaban.” Terang AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Sabtu (07/08/2021)
AKBP Wahyu menambahkan, untuk bantuan yang diberikan mas Okan Cornelius berupa paket sembako serta kasur busa kepada 3 warga dan sekitar 300 paket sembako kepada warga Desa Laban.
Lebih lanjut, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan menjelaskan dimasa penerapan PPKM level 4 ini para masyarakat seperti warga dibantaran sungai bengawan solo menjadi salah satu kelompok yang paling merasakan dampak ekonomi.
“ Semoga, apa yang diberikan dari kami bermanfaat serta meringankan beban ekonomi ditengah pandemi covid-19 ini,” tandas AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.