Kapolres Kukuhkan Kabag Log dan Serah Terimakan Kasat dan Kapolsek
Sukoharjo – Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan pimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kabag Log, Kasat Samapta, Kasat Narkoba dan Kapolsek Sukoharjo Kota di Ruang Panjura Mapolres Sukoharjo, Jumat (13/08/2021).
Upacara ini dihadiri oleh Wakapolres, Kabag Ops, Kabag SDM, Kabag Ren, Para Kasat dan Para Kapolsek serta Bhayangkari yang ditunjuk.
Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, dalam sambutanya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada pejabat lama yang telah memberikan dedikasi, loyalitas dan pengabdian tanpa pamrih.
Lebih lanjut, Kapolres juga menyampaikan bahwa dalam serah terima ini juga ada penambahan stuktur baru ditingkat polres yaitu Bag Log yang diisi oleh Kabag.
” Terima kasih kepada pejabat lama dan selamat datang pejabat baru. Segera menyesuaikan diri dengan lingkungan terlebih kita disituasi pandemi ini, harus mendukung kebijakan pemerintah dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakaat,” ujar Kapolres AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.
Pada kesempatan tersebut, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan juga mengajak pejabat baru dan lama untuk serta membangun sinergitas yang baik dengan stakeholder dan semua elemen masyarakat dalam menghadapi pandemi covid-19.
“Pahami dengan baik, bangun sinergitas yang baik dengan semua stokeholder dan tangani permasalahan dengan bijak serta antisipasi permasalahan konflik sosial di lingkungan masyarakat,” pintanya.
Adapun pejabat yang dimutasi di lingkungan Polres Sukoharjo, yaitu Kabag Log (Kepala Bagian Logistik) dijabat oleh Kompol Bagus Prasetyo sebelumnya menjabat P.S. Ka SPKT Polresta Surakarta, Iptu Sri Haryanto sebelumnya jabatan Kaur Bin Ops Sat Samapta mengantikan AKP Guno Trihandoyo yang sebelumnya Kasat Samapta dan sekarang menjabat sebagai Kasat Narkoba Polres Rembang.
Selanjutnya, Kasat Narkoba AKP Agus Syamsudin menjabat Kapolsek Selogiri Polres Wonogiri digantikan oleh AKP Paryudi sebelumnya Kasat Narkoba Polres Kebumen dan terakhir AKP Gerry Armando S.P. Sampetoding sebelumnya menjabat Kapolsek Sukoharjo Kota digantikan oleh AKP Marlin Supu Payu yang sebelumnya menjabat Kapolsek Sawit Polres Boyolali, sedangkan AKP Gery menjabat di Kanit 2 Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Jateng.