Jumat Senyum Kapolsek Tawangsari Sholat Berjamaah di Masjid Al Wathon Dalangan
Polres Sukoharjo – Kapolsek Tawangsari Resor Sukoharjo AKP Agus Suharsoyo,SH,MH didampinggi Kanit Sabhara Aiptu M.Arifin dan dua personil melaksanakan patroli Jumat Senyum, Jumat (09/03/2018) siang. Kali ini AKP Agus Suharsoyo ,SH,MH beserta rombongan melaksanakan sholat Jumat di Masjid Al Waton Dalangan Rt.03/01, Dalangan, Tawangsari, Sukoharjo.
Dalam khobah Jumatnya Qotib sekaligus Imam Bapak Sarjoko mengajak kita semua umat Muslim untuk selalu bertaqwa kepada Allah SWT agar kita semua selamat dunia akhirat,Karena Dalam sepekan hari yg paling mulia adalah Hari Jumat.
Selesai mengikuti Sholat Jumat berjamaah ,Kapolsek Tawangsari didampinggi Kanit Patroli bersilahturahmi dengan jemaah dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas demi terwujudnya situasi yang kondusif.
Ditemui di Dalam Masjid AKP Agus Suharsoyo menuturkan, jajaran secara rutin melaksanakan safari Jumat Senyum ke masjid-masjid diwilayah kecamatan Tawangsari demi menjalin tali silahturahmi dengan seluruh lapisan masyarakat sehingga terciptanya hubungan yang baik antara Polri dengan warga masyarakat sekitar,tuturnya.
“Tidak hanya itu secara rutin hampir setiap hari personil patroli Polsek Tawangsari yang beragama Muslim ketika patroli memasuki waktu sholat melaksanakan sholat berjamaah di masjid terdekat berbaur dengan para jemaah,” tambahnya.
(Humas Polsek Tawangsari)