Dibantu Koramil, Polsek Baki Amankan Event Besar
Polres Sukoharjo – Final Jawa Tengah Cardinal Art and Culture 2017, Polsek Baki, Polres Sukoharjo, di back-up Koramil Baki memberikan pengaman guna menjamin selama kegiatan berlangsung dapat berjalan aman tertib dan lancar, Sabtu (30/12/2017) malam.
Sebelum pelaksanaan digelar, personil pengamanan diberikan APP oleh Kanit Sabhara Iptu Bambang Budi Cristiyono dan didampingi Danramil Baki, Kapten Inf Langgeng, Kanit Sabhara Iptu Bambang Budi saat memberikan APP dan memploting personil, mengatakan dalam pengamanan ini Koramil Baki sebanyak 6 personil untuk memback-up, Polsek Baki, hal ini tanggung jawab pengamanan pada Kapolsek Baki, meskipun Danramil Baki turut hadir dilokasi ini.
Pjs. Kapolsek Baki AKP Misran, SE, MH, menjelaskan pengaman ini kita ploting sesuai kondisi lokasi dengan menempatkan personil, ditiap titik seperti, panggung, tamu Vip, pintu masuk/keluar, pengaman artis maupun tempat Dance.
Untuk mencegah terjadinya keributan penonton petugas pam melakukan patroli disekitar lokasi untuk memastikan tidak adanya penonton mengkonsumsi minuman keras, apalagi sabu, karena hal tersebut dapat memicu terjadinya keributan maupun perkelaian antara penonton maupun fans mengingat band papan atas Five Minutes dari Jakarta diakhir nanti akan tampil dan banyaknya fans dari peserta Final yang mayoritas para kawula muda, ujar AKP Misran.
Final Jawa Tengah Cardinal art and Culture 2017 yang diselenggarakan di halaman Parkir Swalayan Luwes, Gentan, Kecamatan Baki ini diikuti 10 peserta Band, 10 team Dance, dan 60 peserta model Cardinal art and culture, dari peserta tersebut nantinya juara berhak mewakili jawa Tengah untuk final tingkat Nasional, kata Ernest, Store Menejer Swalayan Luwes Gentan, Baki.
Mengingat dalam kegiatan tersebut juga dihadiri band papan atas Five Minutes dari Jakarta sehingga antusiasme penonton cukup tinggi, untuk mengamankan Polsek Baki, menurunkan 32 personil gabangan Polsek Baki dan Koramil Baki, terang AKP Misran, Pjs Kapolsek Baki didampingi Danramil Baki Kapten Inf Langgeng.
(Humas Polsek Baki)