Puluhan Pohon Tumbang Akibat Terjangan Angin Kencang Di Bulu Sukoharjo

Polres Sukoharjo – Puluhan Pohon tumbang akibat hujan deras yang disertai angin kencang, di Obyek Wisata (Obwis) Batuseribu yang terletak di Dukuh Pacinan RT 002/009 Desa Gentan Kecamatan Bulu, Kamis kemaren (25/01/2018).

Siswo Wiyono (70) warga Dukuh Pacinan RT 002/009 Desa Gentan Bulu Sukoharjo, mengungkapkan bahwa puluhan pohon yang tumbang akibat hujan lebat yang di sertai angin kencang terjadi Kamis (25/01) kemaren.

” Pohon yang tumbang tersebut, sebagian milik warga, terdiri pohon jati dan pohon sonokeling,” terang Siswo Wiyono.

Wakapolsek Bulu, Iptu Lasimin yang di dampingi Kanit Provos Polsek Bulu, Aipda Joko Sukatno mewakili Kapolsek Bulu, AKP Sarwoko mengatakan bahwa tumbangnya puluhan pohon-pohon di obyek wisata Batuseribu ini, di area kolam renang ini, akibat turun hujan lebat yang disertai angin kencang terjadi pada hari kamis-kemaren, jelasnya

” Dari kejadian tersebut, warung milik ibu Marsi (70) warga Dukuh Pacinan RT 002/009 Desa Gentan yang berada di area kolam renang obyek wisata (obwis) Batuseribu ini mengalami rusak parah. Selain menimpa warung, juga mengakibatkan rusaknya fasilitas obyek wisata batuseribu, untuk korban jiwa saat terjadi musibah tersebut tidak ada,” pungkas Iptu Lasimin saat dilokasi.

(Humas Polsek Bulu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.