Kapolsek Nguter Akan Kawal Unjuk Rasa Bau Limbah

Polres Sukoharjo – Kepala Kepolisian Sektor Nguter Resor Sukoharjo, AKP Didik Noertjahjo, S.H. menghadiri sarasehan penyuluhan lingkungan dampak bau limbah PT Rayon Utama Makmur (RUM) di rumah salah satu rumah warga di Dukuh Badran, Desa Kedungwinong, Kecamatan Nguter, Kabupaten Sukoharjo, Selasa (16/01/2018) malam.

Hadir dalam penyuluhan diantaranya, Camat Nguter, Sumarno, S.Sos., Kapolsek Nguter, AKP Didik Noertjahjo, S.H., Danramil Nguter, Kapten Arh Bahrun diwakili Babinsa Serka Ngarekan, serta tamu undangan sekitar 150 orang.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia, Drs. Lasimin mengajak kepada warga dan masyarakat peduli lingkungan ( MPL) untuk mencari solusi, jalan keluar bagaimana untuk mengatasi bau yang menyengat dari limbah kimia PT RUM.

Dikatakan Drs.Lasimin, warga masyarakat di Desa lingkungan PT RUM sudah tidak kuat dengan bau yang menyengat tersebut karena sangat-sangat mengganggu kesehatan.

Ditambahkan pernyataan dari Korlap Desa Serut, Hari Suwarno yang sudah berulangkali berkoordinasi dan mengingatkan ke pihak PT RUM. Namun kenyataannya sampai sekarang tidak ditanggapi dan bau limbah yang menyengat masih mengotori udara sehingga mengganggu pernafasan.

Hari Suwarno menambahkan, untuk hari Jum’at tanggal 19 Januari 2018 rencananya Masyarakat Peduli Lingkungan(MPL) akan melakukan unjuk rasa mengadu ke DPRD Sukoharjo.

“Titik kumpulnya di pertigaan Songgorunggi menuju ke kantor DPRD. Kemudian akan melakukan sholat Jum’at di Masjid DPRD Sukoharjo, dilanjutkan long mars menuju kantor Bupati Sukoharjo menghadap Bupati Wardoyo Wijaya untuk menyampaikan keluhannya,” katanya.

Camat Nguter, Sumarno, S.Sos. didampingi Kapolsek Nguter AKP Didik Noertjahjo, S.H. menyampaikan bahwa pemerintah tidak tinggal diam. Pemerintah berupaya semaksimal mungkin berkoordinasi dengan PT RUM maupun dan para ahli lingkungan maupun ahli kimia. Karena hal itu perlu waktu untuk menguji dan meneliti dari ahlinya

“Kita sama-sama tidak tau tentang kimia, jadi tolong kita jangan saling menghujat dan mekfitnah apalagi mempropokasi, mari kita cari solusi terbaik,” ucap Camat Nguter,

Sementara, Kapolsek Nguter AKP Didik Noertjahjo, S.H. dengan rencana akan lakukan unjuk rasa dari Masyarakat Peduli lingkungn  (MPL) atas dampak limbah udara PT RUM, Kapolsek Nguter akan mengerahkan personelnnya untuk melaksanakan pengamanan maupun pengaturan arus lalu-lintas di titik kumpul dipertigaan Songgorunggi.

Selain itu, pihaknya juga akan melakukan pengawalan massa dari titik kumpul menuju kantor DPRD Sukoharjo maupun kantor Bupati hingga masyarakat kembali ke rumah masing-masing.

“Tugas kita Polri memberikan pegawalan dan pengamanan kepada siapapun warga masyarakat, apalagi rutenya melewati jalan raya yang sangat padat arus lalu lintasnya,” ucapnya.

(Humas Polsek Nguter)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.