Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Bersama Warga Desa Ngasinan Bangun Desa

Polres Sukoharjo – Bhabinkamtibmas Desa Ngasinan Aiptu Bambang Agus Dwi T dan Babinsa Serma Agus Priyanto bersama warga Gotong Royong Pengecoran jalan Kampung di Dukuh Ngasinan Rt. 02 Rw. 03 Desa Ngasinan Kecamatan Bulu Kabupaten Sukoharjo, Rabu ( 1/8 ).

Gotong Royong Pengecoran Jalan Kampung melibatkan seluruh warga Rt. 02 Rw. 03 bersama-sama dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Ngasinan, kurang lebih 25 Orang.

Bhabinkamtibmas Desa Ngasinan Aiptu Bambang Agus Dwi Tristanto saat dilokasi mengatakan, kehadirannya di tengah-tengah masyarakat untuk senantiasa menjalin kerjasama, kemitraan dalam menyelesaikan masalah yang ada di Desa Binaannya, kali ini membantu warga melakukan pengecoran jalan kampung sepanjang 175 meter dan lebarnya 2.75 meter, katanya.

Kapolsek Bulu Sukoharjo Iptu Dalmadi SH. MH saat dihubungi di Ruang kerjanya menjelaskan, hal ini merupakan langkah yang baik untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, dengan turut bergotong royong maka Polri dekat dengan warga, maksud dan tujuannya warga masyarakat akan lebih mudah untuk diajak menjaga Kamtibmas dilingkungannya dan dari warga juga Polri mudah mendapatkan segala informasi, tegasnya.

Mewakili Masyarakat Desa Ngasinan Bpk. Narman selaku Ketua RT mengucapkan terimakasih kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa, sehingga warga Desa Ngasinan dapat bekerjasama secara bergotong royong mengecor jalan kampung, dan atas kehadiran aparat, warga menjadi semangat termotivasi dengan maksud pekerjaan cepat selesai, ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.