6 Perangkat Desa Kateguhan Tawangsari Dilantik disaksikan Bhabinkamtibmas

Tribratanews.sukoharjo.jateng.polri.go.id, Sukoharjo – Kepala Kepolisian Sektor Tawangsari Polres Sukoharjo,melalui Bhabinkamtibmas Kateguhan Bripka Suroto bersama Muspika Kecamatan Tawangsari Kabupaten Sukoharjo, menghadiri kegiatan sosialisasi pelantikan pengangkatan serta pemberhentian jabatan perangkat Desa Kateguhan Tawangsari yang di gelar di Pendopo Balai Desa Kateguhan Tawangsari, Sukoharjo, Sabtu (25/11/2017).

Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Anggota DPRD TK. II. Ibu Yuliati dari Fraksi PKB, Anggota DPRD TK.II Ibu Wahyu Mulyani dari Fraksi PDIP, Kepala Desa Kateguhan Giyanto,SE, Babinsa Serda Supomo, Ketua BPD Sukisno,SE,Ketua LPM Sri Hutomo, Ketua penggerak PKK Ibu Wahyu Mulyani, serta tokoh masyarakat Kateguhan, Toga, dan Toda.

Pelantikan ini ada 6 (enam) Perangkat Desa, yakni Joko Tri Margono dilantik sebagai Kasi Pemerintahan, Diyono sebagai Kasi Pelayanan, Suwarno Kaur Keuangan, Iwan Maryanto sebagai Tata Usaha Umum, Purwanto Kadus I, Maryadi Kadus II.

Kepala Desa Kateguhan Giyanto,SE saat dikonfirmasi mengatakan untuk perangkat yang berstatus ASN (Aparatur Sipil Negara) dimutasi ke Kecamatan Tawangsari.

Disela – sela kegiatan, Babinkamtibmas Kateguhan Bripka Suroto menyampaikan ucapan selamat bagi perangkat desa yang dilantik, semoga amanah, agar dilaksanakan dengan baik, yang diwujudkan kinerja yang dilandasi dengan rasa ikhlas dan tulus, sesuai dengan harapan masyarakat, ucapnya.

(Humas Polsek Tawangsari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.