3 Perangkat Desa Ponowaren Kecamatan Tawangsari Dilantik
Polres Sukoharjo – Rabu (27/12/2017) kemarin, Pemerintah Desa Ponowaren Kecamatan Tawangsari melantik 3 perangkat baru yang digelar di Balai Desa Ponowaren.
3 Perangkat yang dilantik yakni Sekretaris Desa yang dijabat oleh Tatak Eko Yulianto, Kaur Keuangan oleh Danang Tio Pratama, serta Kaur Tata Usaha dan Umum yang dijabat oleh Feri Agus Wibowo.
Pelantikan ini, ketiga perangkat ini dilantik oleh Kepala Desa Ponowaren Supadi yang disaksikan oleh Muspika Tawangsari serta tamu undangan.
Di sela-sela kegiatan, Kapolsek AKP Agus Suharsoyo SH, MH, menyampaikan ucapan selamat kepada para perangkat desa yang telah dilantik, semoga bisa menjadikan lebih baik lagi dan maju agar dapat melayani masyarakat dengan baik di pemerintahan Desa Ponowaren.
“Jabatan merupakan amanah, dimana kalian di tuntut untuk melaksanakan tugas dengan baik, jujur serta dedikasi yang tinggi dengan mengedepankan sopan santun terhadap masyarakat serta dalam melayani masyarakat,” ucapnya.
Agar berjalan aman dan lancar, Polsek Tawangsari menurunkan 8 personil termasuk Bhabinkamtibmas.
(Humas Polsek Tawangsari)